Perayaan kecil-kecilan untuk melepas kepergian Major Adolf Dickfeld (Gruppenkommandeur) dari II.Gruppe / Jagdgeschwader 11 (JG 11) untuk menempati posisi barunya sebagai "General für Führernachwuchs im Reichs-Luftfahrt-Ministerium und Reichs-Inspekteur der Flieger- Hitlerjugend" (Kepala Perekrutan Luftwaffe di Kementerian Udara dan Inspektur Reich untuk Organisasi Penerbangan Hitlerjugend). Foto ini diambil di lapangan udara Jever, Niedersachsen (Jerman), tanggal 31 Mei 1943. Orkes dangdut di belakang merupakan para pemain musik Luftwaffe yang memakai pakaian Cossack hanya untuk senang-senang. Dickfeld menjalani tugas barunya di belakang meja sampai dengan akhir-akhir perang. Dia sempat kembali ke medan tempur udara dan menerbangkan pesawat latihan Bü 181 yang dilengkapi dengan roket Panzerfaust untuk menghantam tan-tank Soviet. Nantinya Dickfeld juga mencicipi menerbangkan pesawat pemburu jet Heinkel He 162 dan diklaim berhasil menembak jatuh sebuah P-47 Thunderbolt beberapa minggu sebelum perang berakhir. "Sesuatu" yang tergantung di lehernya adalah medali bohong-bohongan yang biasa diberikan pada saat-saat perayaan seperti ini. Biasanya dia terbuat dari bahan seng atau bahkan kertas tebal
Sumber :
Buku "Footsteps of the Hunter" karya Adolf Dickfeld
Tidak ada komentar:
Posting Komentar